Cari Blog Ini

Minggu, 15 Agustus 2010

Mengetahui dan mengatur program dan service yang berjalan saat login Windows dengan Autoruns

Tulisan ini sejenis dengan tulisan sebelumnya tentang proses startup Windows. Seperti telah kita ketahui bahwa saat masuk Windows (login), ada beberapa service dan software yang ikut berjalan dan ini mempengaruhi lama tidaknya proses startup.

Untuk kali ini, saya informasikan cara mengetahui dan mengatur program yang berjalan saat startup menggunakan aplikasi gratisan Autoruns. Fungsi utama dari Autoruns ini sama seperti program sebelumnya (Startup Control Panel dan WhatInStartup). Program Autoruns ini sendiri bisa langsung dijalankan tanpa perlu proses install terlebih dahulu (autoruns.exe).


Program dan service yang berjalan saat login Windows dapat kita lihat pada tab menu Everything (semua akan terlihat). Melalui tab menu Everything ini kita juga bisa mengatur program dan service yang akan kita aktifkan atau nonaktifkan dengan mencentang atau menghilangkan tanda centang di depan program atau service yang bersangkutan.

Tentunya semakin sedikit program yang berjalan saat proses startup akan semakin cepat juga proses startup Windows kita. Seperti tulisan sebelumnya, nonaktifkan hanya program yang kita ketahui pasti (seperti program tambahan yang kita install dan jarang kita gunakan, misalnya Adobe Reader, Google Update, Nero, atau PC Suite Nokia).

Itu tadi informasi singkat tentang Autoruns yang bisa dijadikan program alternatif untuk mengoptimalkan proses startup Windows kita. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar